Pengertian GUI & CLI - Yord's Note

Latest

Catatan kecil seputar Informatika dan Umum

Sunday, February 7, 2016

Pengertian GUI & CLI

Assalamu'alaykum Warohmatullah Wabarokatuh

Selamat pagi, Sistem Operasi pada komputer itu terbentuk dalam 2 Jenis, Yaitu GUI (Graphical User Interface) dan CLI (Command Line Interface). kali ini saya akan menjelaskan apa yang dimaksud dari GUI & CLI. berikut penjelasannya:



1. GUI (Graphical User Interface)
Windows 10 merupakan sistem operasi berbasis GUI yang terbaru di masa kini.
dalam teknologi komputasi, Graphical User Interface atau GUI adalah jenis antarmuka pengguna yang menggunakan metode interaksi pada piranti elektronik secara Grafis (Gambar atau Ikon) antara pengguna dan komputer.
GUI menjadi salah satu kemudahan dalam penggunaan komputer, kita bisa mendengarkan musik, media player kita bisa menonton video/Film, bermain Game, mempermudah dalam pekerjaan kantor, dan lain-lainnya.
Contoh-contoh GUI antara lain yaitu: Microsoft Windows, MacOS, dan Xwin yang masing-masing menggunakan jenis GUI yang berbeda. saya menggunakan Windows 8 dari Microsoft Windows yang merupakan Jenis Sistem operasi GUI.

2. CLI (Command Line Interface)
CLI Mikrotik, biasanya untuk konfigurasi Router Mikrotik.
sebelum adanya sistem operasi GUI, maka dahulu komputer masih menggunakan sistem operasi yang berbasis CLI. CLI adalah jenis antarmuka pengguna yang menggunakan metode interaksi perintah teks antara pengguna dan komputer.
jadi, cara menggunakan Sistem operasi CLI dengan menggunakan Keyboard dengan mengetikkan Perintah yang diinginkan. hanya saja, kita harus mengetahui perintah apa saja yang harus kita ketahui. karena CLI sistem operasi berbasis teks, kita harus Hafal betul dan memahaminya. agak repot juga apabila kita masih awam untuk menggunakannya.
Meskipun konsepnya sama, namun tiap-tiap sistem operasi memilki atau istilah yang berbeda-beda untuk CLI nya. contohnya antara lain yaitu: UNIX memberi nama CLI nya sebagai bash, ash, ksh, dan lain sebagainya. Microsoft Disk Operating System (MS-DOS) memberi nama command.com atau Command Prompt. sedangkan pada Windows Vista, Microsoft memberi nama PowerShell. untuk Pengguna Linux, kita mengenalnya dengan nama Terminal. dan Apple dari iOS memberi nama CLI nya sebagai commandshell.

itulah penjelasan mengenai Pengertian dari GUI dan CLI, semoga bermanfaat. Wabillahit Taufiq Wal hidayah..
Wassalamu'alaikum Warohmatullah Wabarokatuh..

No comments:

Post a Comment

Popular